Ayo Segerah Daftarkan Diri, BRI Buka Lowongan Kerja September 2021

oleh -4 Dilihat
oleh
Ilustrasi

KALABAHI, LENSANUSAKENARI.NET – Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk kembali membuka lowongan kerja bagi lulusan S1 dan S2. Lowongan kerja itu dibuka melalui BRILiaN Future Leader Program (BFLP) BRI Group Batch 4. Seperti dikutip dari e-recruitmen.bri.co.id posisi jabatan yang dibuka adalah General Staff & IT Staff. Pendaftaran dibuka 1 – 15 September 2021

“Tunjukkan kehebatan dan raih mimpimu untuk Memberi Makna Indonesia. Melalui BRILian Future Leader Program (BFLP), kamu berkesempatan mengembangkan potensi terbaikmu menjadi pemimpin masa depan, terus belajar, bertumbuh dan berkontribusi untuk Indonesia bersama BRI Group,” tulis bank plat merah tersebut pada situs resminya seperti dikutip LENSANUSAKENARI.NET Sabtu (04/09)

Adapun sejumlah unit yang membuka diri kepada para lulusan S1 dan S2 untuk berkarir adalah :

  1. PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk  (Bank BRI) – BFLP General dan BFLP IT
  2. PT. Bank Rakyat Indonesia Agroniaga Tbk. (BRI Agro) – BFLP General dan BFLP IT
  3. PT BRI Asuransi Indonesia (BRINS) – BFLP General dan BFLP IT
  4. BRI Ventura Investama (BRI Ventures) – BFLP General
  5. Dana Pensiun BRI – BFLP General

Berikut persyaratan atau kualifikasi pendidikan :

Kualifikasi Umum

  1. Lulusan S1 atau S2 dari universitas terkemuka dengan akreditasi A
  2. IPK minimal 3,00 (untuk lulusan S1) dan IPK minimal 3.25 (untuk lulusan S2)
  3. Berusia maksimal 25 tahun untuk lulusan S1 (belum berulang tahun yang ke-26 pada tanggal 15 September 2021), dan maksimal 27 tahun untuk lulusan S2 (belum berulang tahun yang ke-28 pada tanggal 15 September 2021)
  4. Bersedia mengikuti seluruh tahapan seleksi.
  5. Belum menikah dan bersedia tidak menikah selama proses seleksi hingga diangkat sebagai Pekerja Tetap BRI atau BRI Group
  6. Bersedia ditempatkan di seluruh unit kerja BRI dan BRI Group
  7. Bersedia menandatangani Surat Perjanjian dengan BRI atau BRI Group apabila dinyatakan diterima sebagai peserta BFLP BRI
  8. Mengikuti seluruh tahapan tes

Kualifikasi Khusus

Kandidat BFLP General merupakan lulusan dari semua fakultas/jurusan, sedangkan kandidat BFLP IT merupakan lulusan dari Fakultas/Jurusan berikut :

  • Teknik Informatika
  • Teknik Elektro
  • Teknik Telekomunikasi
  • Teknik Elektro Telekomunikasi
  • Sistem Informasi
  • Ilmu Komputer
  • Teknik Jaringan
  • Teknik Komputer

Ayo silakan daftarkan dirimu di https://e-recruitment.bri.co.id jika ingin berkarir di Bank Rakyat Indonesia tersebut

*red*

Tentang Penulis: Redaksi

Gambar Gravatar
Media ini adalah Citizen Journalism yang hadir dengan Gaya Milenial | Kontak Redaksi, E-mail : lensanusakenari@gmail.com | Alamat : Fanating, Alor, NTT