Anda Seorang Guru? Yuk Ikut Digital Talent Development for Teachers 2022

LENSANUSAKENARI.NET, Kabar gembira bagi Bapak/ibu guru telah dibuka Digital Talent Development for Teacher yang diselenggarakan Rumah Perubahan bersama Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan, Kemendikbudristek dengan dukungan penuh oleh PT. PLN ( Persero ).

Kegiatan ini dengan tujuan mendukung transformasi Digital menuju Indonesia Emas 2045, demikian dikutip dari akun resmi Ditjen GTK Kemendikbud Selasa ( 09/2022).

Bacaan Lainnya

Program pembekalan ini akan dibagi dalam 7 kali pertemuan dengan para pengajar dari akademisi dan praktisi terbaik yang bersertifikat Pengajar Global Digital Talent.

Adapun kriteria peserta yakni :

  1. Guru ekonomi dan pelajaran terkait yang ingin mendalami terkait ekonomi digital (SMP/SMA/SMK) dan sederajat
  2. Berkomitmen untuk mengikuti program selama 7x pertemuan (minimal kehadiran 80%)
  3. Mengerjakan semua penugasan baik individu maupun kelompok
  4. Mengikuti ujian akhir berupa tes tertulis via online dan tugas akhir kelompok

Program kuatanya terbatas dan bersertifikat 36 JP ( 1 kredit ).

Pendaftaran sudah dibuka mulai hari ini, 9 – 13 Agustus 2022. Untuk informasi selengkapnya dapat melalui bit.ly/digitalent22 dan kontak admin di +6281280999309.

*Bu Will*

Banner IDwebhost

Pos terkait